Lowongan Pekerjaan Kemenko Perekonomian

Lowongan Pekerjaan Kemenko Perekonomian – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (Kemenko Perekonomian) merupakan sebuah kementerian dalam Pemerintah Indonesia yang membidangi koordinasi dan sinkronisasi penyiapan dan penyusunan kebijakan serta pelaksanaannya di bidang perekonomian. Kementerian ini dibentuk pada jaman Orde Baru pada tanggal 25 Juli 1966 dengan nama Kementerian Utama Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Industri (EKUIN).

Sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 8 Tahun 2015 tentang Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian mempunyai tugas menyelenggarakan koordinasi, sinkronisasi, dan pengendalian urusan Kementerian dalam penyelenggaraan pemerintah di bidang perekonomian.

Lowongan Pekerjaan Kemenko Perekonomian

Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian membuka Pengadaan Jasa Tenaga Pendukung Gelombang I guna membantu kegiatan perkantoran pada Tahun Anggaran 2022 dengan spesifikasi sebagai berikut:

Artikel Terkait :  Lowongan Pekerjaan NET TV

TENAGA PENDUKUNG TEKNIS CORPORATE FINANCE (KODE: G1-D3-01)

a. Kualifikasi Administrasi:

  • Memiliki KTP dengan usia maksimal 35 tahun.
  • Memiliki ijazah dan transkrip nilai.
  • Memiliki NPWP atau bersedia membuat NPWP jika belum memiliki dan  dinyatakan diterima.
  • Memiliki BPJS Kesehatan aktif (tidak terhutang iuran) atau bersedia menjadi  angota dan membayar iuran BPJS Kesehatan jika belum memiliki dan  dinyatakan diterima.

b. Kualifikasi Teknis:

  • Pendidikan minimal S1 Jurusan Ilmu Ekonomi/Akuntansi/Manajemen dari  Perguruan Tinggi Negeri atau Perguruan Tinggi Swasta dengan program studi  terakreditasi A.
  • Memiliki pengalaman dalam analisis laporan keuangan perusahaan dan  project finance.
  • Memiliki kemampuan Bahasa Inggris yang baik.
  • Mampu mengoperasikan komputer dengan baik.
  • Memiliki motivasi kerja yang baik, aktif, dan komunikatif.
  • Tidak menuntut untuk diangkat menjadi PNS atau ASN.
Artikel Terkait :  Lowongan Pekerjaan PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk

Honor Per Bulan (Rp) Per Orang: 6.000.000

Jika Anda berminat dan memenuhi persyaratan yang di perlukan silahkan kirim lamaran dan CV ke linkdi bawah ini :

Pendaftaran dilakukan secara online melalui http://rekrutmentp.ekon.go.id/ paling  lambat tanggal 18 November 2021 pukul 16.00 WIB. Diharapkan untuk seluruh  peserta melampirkan scan KTP, CV atau Daftar Riwayat Hidup (DRH), dan transkrip  nilai, kemudian diupload dalam 1 (satu) file melalui web tersebut di atas. Hasil seleksi  administrasi akan diumumkan melalui website di atas pada tanggal 20 November 2021.

Jangan lupa cantumkan minatkerja.com sebagai sumber informasi lowongan kerja di file lowongan Anda.

Tinggalkan komentar